Widget dan Plugin Wordpress

This item was filled under ,

W
ebsite
yang berbasis CMS memang dibuat untuk memudahkan dalam penggunaannya. Hampir semua CMS memiliki sebuah sistem pengelolaan isi yang canggih. Karena itu pula disebut sebagai CMS (content management system). Salah satunya adalah kemudahan dalam mengatur komponen-komponen yang ingin kita masukkan. Termasuk pula pada Wordpress CMS. Kita bisa menambahkan komponen-komponen pada website Wordpress CMS yang tujuannya jelas meningkatkan fungsi dan kecanggihan website kita.

Pada Wordpress, komponen-komponen tambahan tersebut disebut Plugin Wordpress. Melalui sistem manajemen konten (CMS) yang dibangun pada Wordpress CMS kita bisa menambahkan plugin yang ingin kita gunakan pada Wordpress CMS atau membuangnya jika tidak dibutuhkan lagi. Cara menambahkan dan menghapusnyapun sangat mudah. Dan yang paling penting adalah kita bisa mendapatkan banyak plugin secara gratis. Pembaca bisa men-download plugin wordpress dari situs resminya di Wordpress.Org. Pilih menu Extend dan klik link Plugin Directory. Kita hanya bisa menambahkan plugin yang kita inginkan pada Wordpress CMS, sedangkan pada blog Wordpress.Com kita tidak bisa melakukannya.

Selain plugin Wordpress, pada Wordpress kita juga mengenal yang namanya Widget. Widget ini sebuah objek tambahan yang bisa kita tempatkan pada sidebar website Wordpress CMS. Tujuannya menampilkan sesuatu informasi pada pada halaman Wordpress CMS. Misalnya widget komentar terbaru yang bisa digunakan untuk menampilkan komentar terbaru yang ada pada website kita, widget kalender, widget archives, dan lain-lain. Baik plugin maupun widget, sudah pernah saya singging sedikit pada E-Book Panduang Menggunakan Wordpress CMS yang bisa Anda download di sini. Untuk menambahkan widget pada Wordpress, langkah-langkah yang bisa kita lakukan yaitu:
  1. Login ke dalam dashboard website Wordpress CMS Anda.
  2. Klik menu Widgets yang ada dibagian Appearance yang di sebelah kiri. Akan muncul halaman seperti gambar di bawah ini.


  3. Available Widget menunjukan widget yang tersedia yang bisa Anda tambahkan pada website Anda. 
  4. Current Widget menunjukkan widget yang sudah ditambahkan pada sidebar. Di bagian tersebut Anda melihat ada dropdown menu yang berfungsi untuk memilih sidebar yang ada pada theme (template) wordpress yang Anda gunakan. Jika theme Anda menyediakan 2 sidebar, maka silahkan pilih apakah ingin menambahkan widget pada sidebar 1 atau sidebar 2.
  5. Klik link Add yang ada disamping nama widget untuk menambahkannya pada sidebar yang Anda pilih, kemudian klik tombol Save Change yang ada di sebelah kanan.
Adakah hubungan antara plugin Wordpress dengan Widget Wordpress? Kedua komponen tambahan ini memilki fungsi yang sendiri-sendiri.Namun, ada widget yang terintegrasi dengan plugin. Biasanya widget ini dibuat untuk mendukung atau melengkapi daya guna dari plugin. Contohnya adalah plugin Akismet. Plugin ini berfungsi untuk memfilter komentar bernada spam yang masuk pada website kita. Nah, plugin ini juga dilengkapi dengan kehadiran sebuah widget bernama Widget Akismet. Widget ini berfungsi untuk menunjukkan statistik komentar spam pada halaman website. Bisa dikatakan, kerja sebuah plugin bekerja dibelakang layar, sedangkan widget berguna untuk menampilkan informasi pada website.

Gambar Plugin Akismet yang telah diaktifkan pada Wordpress CMS
Gambar Widget Akismet yang menunjukkan jumlah komentar spam
Di bagian ini saya hanya akan memperkenalkan secara singkat apa itu Plugin Wordpress dan Widget Wodpress. Selanjutnya, saya akan kembali menulis posting berseri yang membahas mengenai Plugin Wordpress dimana akan dipaparkan mengenai beberapa plugin wodpress yang menurut saya sangat dibutuhkan untuk website Wordpress CMS dan tentu cara menambahkan dan menggunakannya. Silahkan ditunggu ya. Jangan lupa langganan artikel dan berkomentar.

Bookmark and Share

POSTINGAN LAIN YANG BERHUBUNGAN :




Dapatkan Tutorial Website Via Email:

Setelah membaca artikel diatas, jangan lupa ngasi komentar ya...